About Me
Who am I
Saya.
Seorang ibu yg setiap harinya ingin mengerjakan pekerjaan rumah atau sering di sebut urusan domestik sendiri tanpa bantuan orang lain, terkecuali suami. Dengan senang hati jika suami mau membantu urusan domestik saya. Namun semaksimal mungkin saya kerjakan sendiri, entah ini yg dinamakan perfectionist atau tidak suka orang lain ikut campur urusan saya, ataukah saya ingin berusaha sendiri. Dari kesemua alasan tersebut, saya tetap suka berkerja kelompok, suka membantu teman maupun orang yg belum saya kenal sekalipun.
Saya dengan keterbatasan yg ingin bisa banyak hal. Ingin jago masak karna salah satu prinsip saya, istri yg jago masak suami bakal selalu rindu rumah. Ingin bisa berkomunikasi lancar di depan umum, karna saya akui publik speacking saya kurang jago, dan perlu saya asah dengan tekad dan kenekatan mungkin agar bisa, karna disaat kepepet biasanya keahlian akan muncul dengan sendirinya. Impian saya adalah menjadi seorang ibu yg multitalent, karena tidak ada yg tidak bisa, hanya mau belajar atau tidak mau belajar.
Semua impian dan target yg ingin saya kuasai masih dalam kategori kegiatan yg saya minati dan insyaAllah saya bisa melakukannya. Beruntung dengan kekuasaan Allah saya dipertemukan dengan teman-teman hebat yg bisa memaksimalkan potensi dalam dirinya. Semangat dan motivasi besar dalam diri saya semoga bisa terwujud dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat yg bisa sebagai aktualisasi diri saya.
Membersamai anak pertama kami merupakan fokus utama saya, anak kami merupakan anugrah yg kami terima langsung sebelum pernikahan kami berumur satu tahun. Menjadi ibu dengan penuh tawa dan rasa syukur sejak malaikat kecil kami terlahir ke dunia. Semua yg saya pelajari sekarang dan kedepan semoga bisa menjadi bekal mendidik putra-putri saya.
Parenting, salah satu tema yg saya minati, sebelum berkeluargapun saya sangat tertarik dg semua hal yg berbau pengasuhan anak dan kehidupan berkeluarga. Saya berpikir sebagai bekal kelak berkeluarga dan pastinya nanti akan menjadi orang tua. Yah pastiny ada jg yg sudah dibaca dikala itu sekarang lupa atau jadi teringat kembali. Semoga blog ketiga yg saya buat ini dapat merekam ilmu yg sudah saya pelajari.
Selain parenting, saya jg tertarik dg fashion, dunia fashion sudah menjadikan saya mompreneur. Mempunyai sebuah usaha salahsatu impian saya, usaha dibidang fashion saya tekuni sejak tahun 2013. Semoga usaha yg saya jalankan dan yg masih berupa rencana bisa dilapangkan dan dimudahkan oleh Allah.
Setelah menempati rumah sendiri menjadikan saya tertarik dengan mendekor rumah. Rumah konsep minimalis, dg semua aspek ruang bisa dimaksimalkan. Mendekor rumah agar tidak membosankan, secara saya 7/24 (7hari 24jam) di rumah. Butuh kreatifitas dalam mempercatik rumah.
Ups. Tak terasa panjang jika menceritakan diri sendiri.
See you next post
saya - 270219 -
0 komentar