Lego Si Kereta Barang Bentuk Kreativitas Mainan Anak

by - Desember 21, 2019




Kanak-kanak dari 0-6 tahun mengalami perkembangan pesat baik secara fisik maupun mental. Oleh sebab itulah saya harus bisa menjadi orang tua yang tanggap saat menghadapi si kecil Abhi yang yang super aktif ini. Sebagai orang tua yang fulltime di ruman, saya harus bisa menstimulasi anak agar mereka bisa berkembang dengan baik.

Dengan memberi menstimulasi pada si kecil, diharapkan akan lebih bisa mandiri dan mengenali diri sendiri atau mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya.


Kreativitas merupakan suatu proses dimana seorang individu mampu membuat atau menciptakan sesuatu yang baru. Dalam tema kali ini kreativitas ditujukan untuk anak usia dini, sehingga kreativitas anak usia dini diartikan sebagai proses dimana seorang anak menghasilkan sesuatu dengan tangannya atau pikirannya sendiri.




Roda dan Lego



Masih bertema lego kegiatan memicu kreativitas Abhi hari ini. Fungsi lego ternyata bisa untuk membantu pekerjaan sehari-hari seperti membawa barang. Seperti apa itu ?


Lego Sebagai Kereta Barang



"Bhi ini apa ?" tanya saya sambil memegang roda kecil.


"Roda."


"Yuk bikin kereta, nanti bisa bawa bukunya Abhi," ajak saya.


"Ambil, taruh atas, tekan," kata yang saya ulang-ulang saat bermain lego.





"Keretanya warna-warni ya, seperti apa ?" 

"Pelangi"

"Keretanya ada dua gerbong, berapa Bhi ?"

"Dua"


"Sekarang diberi tali, masukkan kesini, ikat"

"Sudah siap, mau bawa apa Bhi ?"

"Ini ya, buku sama ultramennya Abhi mau dipindah ke sana."







"Tariknya pelan biar ndak jatuh."

Menarik kereta jalur lurus sudah biasa. Nah, Abhi menarik tali memutar sehingga kereta lego pun ikut berputar, namun buku yang berada di atas tidak terjatuh.

"Yeach sampai."

"Abhi jadi pak masinis ya nyopir kereta"


Abhi ketawa-ketawa ketika menarik kereta barang dari lego ini. Mengenal bentuk roda yang bulat  dapat menghasilkan suatu gerakan dengan gesekan kecil dengan cara bergulir atau menggelinding. Roda ini yang menopang beban lego di atasnya dan buku yang dibawa.


Kemudian Abhi berkreasi dengan jalur keretanya, bolak-balik dari Utara ke selatan lalu memutar.

You May Also Like

0 komentar