Mengenalkan Konsep "Kanan" dan "Kiri" pada Anak

by - September 12, 2019

Ketika si kecil telah tumbuh menjadi batita, saya menyadari begitu banyak hal yang perlu diajarkan padanya. Bahkan hal yang cukup sederhana seperti mengajari anak cara mengenali kiri dari kanan. Dan, ternyata itu tidak bisa dibilang mudah. Inilah perlunya mengenalkan konsep kiri dan kanan pada si kecil sejak usia dini.

Kedudukan Tangan "Kanan" dan "Kiri"


Ketika merujuk dari pandangan islam tentang kedudukan tangan "kanan" dan "kiri" telah disebutkan dalam firman Allah sebagai berikut.
Keutamaan tangan "kanan", Allah Azza wa Jalla berfirman:

فَأَمَّا مَنْ أُوتِيَ كِتَابَهُ بِيَمِينِهِ فَيَقُولُ هَاؤُمُ اقْرَءُوا كِتَابِيَهْ

“Adapun orang-orang yang diberikan kepadanya kitabnya dari sebelah kanannya, maka dia berkata: “Ambillah, bacalah kitabku (ini)”. [al-Hâqqah/69:19]

Untuk tangan "kiri", Allah Azza wa Jalla berfirman:

وَأَمَّا مَنْ أُوتِيَ كِتَابَهُ بِشِمَالِهِ فَيَقُولُ يَا لَيْتَنِي لَمْ أُوتَ كِتَابِيَهْ

“Adapun orang-orang yang diberikan kepadanya dari sebelah kirinya, maka dia berkata: “Wahai alangkah baiknya kiranya tidak diberikan kepadaku kitabku (ini)”. [al-Hâqqah/69:25]

Nabi Shallallahu Alaihi Wa Sallam mendahulukan tangan kanan (bagian anggota tubuh sebelah kanan) dalam perkara-perkara baik atau penting. Sementara tangan kiri, beliau menggunakannya untuk hal-hal yang bersangkut-paut dengan yang kotor-kotor atau najis.

“Disunnahkan menggunakan tangan kanan dalam perkara-perkara yang mengandung segi kemuliaan. Dan sebaliknya, menggunakan tangan kiri dalam urusan yang mengandung kejelekan”

Kapan Waktu Terbaik Untuk Mengajarkan Anak "Kiri" dan "Kanan"?


Sebenarnya sedari kecil anak audah diajarkan tentang konsep kanan dan kiri ketika harus bersalaman dan memegang makanan. Budaya ketimuran di Indonesia masih kental dengan tangan "kanan" lebih baik daripada tangan "kiri". Jadi untuk bernilai baik atau positif sebaiknya dengan tangan "kanan".


Menilik dari para ahli mengatakan bahwa anak dapat belajar untuk membedakan kiri dari kanan dari usia tiga tahun. Semakin awal diperkenalkan pada konsep ini, semakin baik saat si kecil mempelajari konsep lainnya. Adapun peraturan tak tertulis namun penting yang harus diingat ketika mengajarkan konsep ini. Jangan pernah mengenalkan "kiri" dan "kanan" bersama-sama pada si kecil. Jika akan mengenalkannya konsep "kanan", tetap latih secara konsisten selama beberapa hari sampai si kecil tahu dan tidak bingung.

Mengenal "Kanan"  dari Permainan


Selain membiasakan memegang makanan, menulis, menggosok gigi, berjabat tangan dengan tangan kanan. Mengajarkan konsep ini bisa melalui sebuah permainan sederhana. Namanya anak laki-laki pasti suka dengan alat transportasi. Saya mulai mengenalkan konsep "kanan" dengan permainan menggerakkan bus sesuai jalur, dimana arah belokannya saya buat kekanan.


Mengenal Konsep "Kanan" dan "Kiri"



"Ayo bisnya didorong maju, truuus ada belokan, belok kanan" ujar saya sambil mempraktekkan permainan arah "kanan" ini.


Belokan jalan saya sengaja buat ke arah kanan semua, jika ada arah jalan kekiri saya tutup dengan tanda silang. Saya buat rambut-rambut sederhana dari balok geometri. Si kecil tidak hanya mengenal konsep "kanan" , tapi dia juga tau maju dan mundur. Anak juga sedikit mengenal simbol seperti "silang" artinya dilarang lewat, tanda "panah" sebagai petunjuk arah.


Tidak perlu khawatir jika anak masih kebingungan membedakan "kanan" dan "kiri", bisa diajari pelan-pelan. Masih banyak cara untuk mengajarkan anak konsep "kanan" dan "kiri". Permaian seperti apa itu?  Permainan belajar memisahkan barang-barang dan menaruhnya di boks sebelah kiri dan kanan, dengan tanda pada tubuh bisa memakaikan gelang pada anak perempuan, dan masih banyak yang tidak kalah seru dan bermanfaat.

Bagaimana Jika Anak Kidal ?


Bila anak memang kidal, tetap bisa mengajarinya pelan-pelan untuk membedakan mana kiri dan kanan. Kecenderungan kidal pada anak biasanya sudah bisa terlihat pada usia 17 hingga 24 bulan. Orang tua harus membantu Si Anak beradaptasi sejak dini. Membimbing anak untuk mengetahui mana kegiatan-kegiatan yang harus dilakukan tangan kanannya, seperti bersalaman untuk menjaga adat sopan santun di Indonesia. Dan beri permainan yang beragam agar anak bisa menggunakan tangan kanannya dengan baik juga.

You May Also Like

0 komentar