Jadikan Dunia Sebagai Kendaraan Akhirat

by - November 24, 2019




Jadikan Dunia Sebagai Kendaraan Akhirat

Kedatangan tamu dari jauh, saudara dari Jawa Timur ada keperluan di Semarang. Om Sair namanya, beliau berkendara ke Semarang bersama keluarganya untuk mengantarkan putra sulungnya tanda tangan kontrak kerja. Masih jelas dalam ingatan saya seberapa besar rumah dan berapa banyak mobil kepunyaan Om Sair ini.


Salah satu abdi negara yang sukses membawa perubahan di Kota Surabaya bersama Bu Walikota. Om Sair menjabat sebagi Camat di salah satu kecamatan di Surabaya. Namanya sudah tak asing bagi warga Surabaya karena beberapa penghargaan atas pencapaian dari kerja kerasnya.


Semua keberhasilan yang sudah diraih oleh Om Sair tak lepas dari sunah Rasulullah puasa senin kamis yang selalu beliau kerjakan. Tirakat puasa senin kamis yang lazim dilakukan oleh orang jawa. Tirakat adalah sebutan dikalangan orang jawa tentang menahan hawa nafsu dengan ibadah puasa yang selalu dijalankan selama perjuangan untuk mencapai sesuatu yang diinginkan misal kesuksesan.

Menjalani tirakat diyakini bisa menjadikan kualitas spiritual semakin dekat dengan Allah dan hajat bisa dikabulkan, bila dilakukan dengan benar dan diselesaikan secara purna.

Kerja untuk hidup di dunia dan ibadah untuk kelak akhirat. Penghasilan tiap bulan yang lebih dari cukup untuk kebutuhan keluarga menempatkan Om Sair pada deretan orang kaya. Hartanya yang berlebih pun tak hanya simpan untuk diri sendiri tetapi berbagi untuk sesama tetap beliau lakukan.


Kenapa harus kaya ? Sebagai pelicin berbagai kebaikan.


"Kaya itu penting, tapi taqwa lebih penting"

Sekalipun sudah hidup berlebih bisa membeli barang yang diinginkan namun taqwa kepada Allah dengan menegakkan ibadah sunah tidak pernah luntur.

Kini dihatinya bukan lagi tentang kaya dan tenar, namun iman dan taqwa.


Kegiatan Abhi lainnya ditunggu yak..

You May Also Like

0 komentar